Rabu, 03 Jul 2024
xPasang iklan readnews
Iklan Top SE

FK-MTSI Bakal Gelar Temu Wicara Nasional Ke-33

waktu baca 2 menit
Selasa, 21 Nov 2023 01:47 0 1362 Muhammad Rizky

Palu, Sultengekspres.com – Forum Komunikasi Mahasiswa Teknik Sipil Indonesia (FK-MTSI) bakal menggelar Temu Wicara Nasional ke-33 pada tanggal 27 November hingga 2 Desember 2023 di Palu, Sulawesi Tengah.

Kegiatan tahunan tersebut merupakan wadah bagi mahasiswa Teknik Sipil untuk bertukar informasi, memperdalam pengetahuan, dan memperluas jaringan kerjasama antar-program studi Teknik Sipil di Universitas di Wilayah XIII Sulawesi Tengah.

Menurut Muhammad Salman Majalekka Ketua Panitia Pelaksana Temu Wicara Nasional ke-33 FK-MTSI, serangkaian acara akan digelar pada perhelatan tersebut selama beberapa hari.

“Kegiatan ini diawali dengan pembukaan acara Temu Wicara Nasional, setelah kegiatan pembukaan dilanjutkan dengan kegiatan Seminar Nasional yang bertemakan Evaluasi Terhadap Proyek Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pasca Bencana di Sulawesi Tengah dan dilanjutkan dengan kegiatan Diskusi Ranah Informasi Seputar (DRAINASE) FK-MTSI dengan mengusung tema Refleksi Sejarah Perjuangan FK-MTSI,” papar Salman.

Salman juga mengatakan, terdapat pula kegiatan lainnya juga turut meramaikan Temu Wicara Nasional FK-MTSI Ke-33 antara lain, orasi ilmiah, civil vacation, RITTER, dan kongres nasional yang menjadi magnet tersendiri bagi peserta.

Adapun pada Kongres Nasional Tema besar yang di usung yakni Mewujudkan Sikap Profesionalitas dan Berintegritas dalam tanah FK-MTSI.

Lanjut Salman, temu Wicara Nasional FK-MTSI Ke-33 bukan hanya sekadar kongres, tetapi juga merupakan investasi dalam pengembangan kemampuan, pemahaman, dan jaringan mahasiswa Teknik Sipil di Indonesia.

“Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta dapat menjadi agen perubahan yang mampu memberikan kontribusi positif bagi kemajuan dunia konstruksi dan Teknik Sipil di tanah air,” pungkasnya. (mrh)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

xPasang iklan readnews