Poso, sultengekspres.com – Sebagai respons cepat terhadap bencana, 15 personel Kompi 1 Batalyon B Pelopor Brimob Polda Sulawesi Tengah, di bawah komando Aipda Topo Suprianto, terjun langsung membantu warga Kelurahan Tabalu, Kecamatan Poso Pesisir, sejak pukul 06.30 WITA, Minggu (6/4).

Mereka berupaya membersihkan puing-puing, pohon tumbang, serta membantu memulihkan akses yang terdampak angin puting beliung.

Cuaca ekstrem yang terjadi pada sore hari sebelumnya membawa dampak signifikan, mulai dari lima rumah warga yang rusak hingga kerusakan pada fasilitas pendidikan seperti SD dan TK.

Selain itu, bangunan sarang walet, lapangan futsal, serta sejumlah pohon besar tumbang, mengakibatkan terputusnya jalan poros Tabalu.

Bersama masyarakat, personel Brimob bergotong royong membersihkan lingkungan sekitar. Aksi ini adalah bagian dari Operasi Aman Nusa II, sebuah inisiatif Brimob Polda Sulteng untuk meningkatkan respons tanggap darurat saat bencana melanda.