Arif Miladi menanggapi positif aspirasi warga dan berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Untuk pembuatan saluran drainase dan penerangan jalan, ia akan berkomunikasi dengan OPD terkait untuk memastikan implementasi aspirasi warga.

Terkait bantuan UMKM, Arif Miladi menyarankan masyarakat untuk lebih proaktif mencari informasi dan melengkapi persyaratan yang dibutuhkan.

“Untuk bantuan UMKM, masyarakat perlu melengkapi persyaratan yang menjadi persyaratan dari OPD terkait. Oleh karena itu, masyarakat perlu mengetahui dan melengkapi apa saja yang menjadi persyaratan permohonan bantuan sesuai mekanisme yang telah ditentukan,” ungkap Dr. Arif Miladi.

Dengan penyerapan aspirasi warga tersebut, Dr. Arif Miladi menunjukkan komitmennya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menata wilayah Kelurahan Donggala Kodi menjadi lebih baik. Aspirasi warga akan menjadi prioritas dalam pembangunan Kota Palu ke depan, sehingga masyarakat dapat merasakan manfaat langsung dari pembangunan tersebut.