Palu, Sultengekspres.com – Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Bidang Profesi dan Pengamanan (Bidpropam) Polda Sulteng digelar di Gedung Torabelo Polresta Palu pada tanggal 20 Juli 2023. Kegiatan ini menjadi sarana untuk membahas transformasi Polri yang lebih presisi dan memperkuat sinergi antara satuan dalam menghadapi tantangan tahun 2023 dan Pemilu 2024.
Kapolda Sulteng, Irjen Pol Dr. Agus Nugroho S.I.K., S.H., M.H, dalam sambutannya menyampaikan pentingnya menghadapi berbagai kegiatan yang menjadi agenda utama bangsa Indonesia di tahun 2023. Dalam rangka mendukung Polri yang presisi, Kapolri telah menetapkan visi organisasi dengan empat bidang kebijakan utama, yaitu Transformasi Organisasi, Transformasi Operasional, Transformasi Pelayanan Publik, dan Transformasi Pengawasan.
Selain itu, Kapolda juga menegaskan peran penting Bidpropam Polda Sulteng sebagai pengemban fungsi pengawasan dan pengamanan internal. Dengan moto “Garda Terdepan Penjaga Citra Polri dan Benteng Terakhir Pencari Keadilan,” Bidpropam diharapkan mampu melaksanakan tugas dengan profesional, responsif, dan transparan.

Tinggalkan Balasan